Kumpulan Tips, Teknologi, Pendidikan, Karakter Manusia, Hiburan, Sport, Kata Bijak, Kumpulan Gambar, Makalah, Skripsi, Tesis, Karya Tulis

Sunday, 19 October 2014

5 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami dengan Baik

Unknown

5 Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami dengan Baik. Jerawat adalah suatu keadaan di mana pori-pori kulit tersumbat sehingga menimbulkan kantung nanah yang meradang. Ketika kelenjar minyak yang berfungsi mengalirkan kelebihan minyak dari dalam kulit ke permukaan tersumbat, maka terjadilah jerawat.
Jika anda termasuk orang yang memiliki jerawat ataupun bekas jerawat di wajah yang banyak, tak perlu panik apalagi galau, dan tak perlu memakai obat kimia berbahaya. Anda bisa menghilangkan bekas jerawat tersebut secara alami menggunakan bahan-bahan alami yang sehat dan tidak menimbulkan efek samping yang berbahaya.


1. Menggunakan Putih Telur
menghilangkan-bekas-jerawat-putih-telurPutih telur memiliki khasiat penyembuhan yang sangat kuat, dan akan membantu menyembuhkan noda bekas jerawat Anda Putih telur penuh dengan protein dan asam amino yang dapat mengencangkan pori-pori untuk mencegah jerawat baru, sekaligus mencerahkan kulit bekas luka.
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Putih Telur:
Ambil mangkuk kecil dan kocok 3 putih telur sampai menjadi mengembang dan putih. Usapkan putih telur pada kulit Anda. Konsentrasikan pada area yang bermasalah. Biarkan putih telur kering pada kulit dan tunggu beberapa menit sebelum bilas dengan air hangat. Lakukan ini 2-3 kali seminggu.

2. Menggunakan Baking Soda
Baking soda (soda kue) adalah partikel kecil yang halus dan tidak akan merusak kulit. Jika diterapkan dengan benar dan lembut akan mengelupaskan lapisan atas sel-sel kulit mati tanpa menyebabkan kulit wajah Anda menjadi iritasi atau meradang. menghilangkan-bekas-jerawat-baking-soda.
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Baking Soda:
Cukup campurkan sedikit baking soda dengan air hingga menjadi pasta. Pijat baking soda dengan lembut ke kulit Anda dan biarkan selama satu menit, lalu bilas dengan air hangat. Jaga kulit tetap lembab dengan meneteskan minyak zaitun dan memijat kulit wajah anda. Ulangi 2-3 kali seminggu.

3. Dengan Jus Lemon
Lemon mengandung asam sitrat yang merupakan salah satu senyawa pembentuk senyawa Alpha Hydroxy Acids atau AHA.
AHA sangat dikenal dalam produk kosmetik terkemuka di dunia. Banyak produk perawatan kulit, termasuk krim anti-penuaan kulit yang mahal, memakai AHA di dalamnya sebagai bahan utama. Karena itu, tidak ada salahnya kita mencoba lemon sebagai obat penghilang bekas jerawat. menghilangkan-bekas-jerawat-jus-lemon
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Lemon:
Pastikan kulit Anda bersih, kemudian peras 3 buah lemon ukuran sedang. oleskan lemon pada wajah dengan kapas, namun jangan berlebihan. Ulangi 2-3 kali seminggu.
Ingat jika Anda memiliki kulit sensitif, lemon dapat menyebabkan efek yang menyengat. Jika kulit anda terasa perih dan terbakar, berarti kulit anda tidak cocok dengan pengobatan ini. Hentikan segera.

4. Lidah Buaya
menghilangkan-bekas-jerawat-lidah-buayaLidah Buaya atau aloe vera sangat efektif untuk menghilangkan bekas jerawat. Tidak hanya mengurangi peradangan pada kulit, juga meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan meregenerasi jaringan yang rusak.
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Lidah Buaya:
Cara memakainya sangat mudah. Cukup ambil lidah buaya yang berukuran sedang, kupas kulit luarnya dan bagian dalamnya dijadikan masker.

5. Menggunakan Minyak Zaitun 
Minyak Zaitun dikenal mengandung zat besi dan vitamin A, D, E, C, B1 dan B2. Vitamin E yang terkandung dalam minyak zaitun sudah diakui sebagai bahan penting dalam membantu memerangi proses penuaan. menghilangkan-bekas-jerawat-dengan-minyak-zaitunMinyak zaitun kaya akan anti-oksidan dan baik untuk mencegah jerawat dan menghapus bekas jerawat dengan efektif. Minyak zaitun memiliki sifat non-comedogenic yaitu itu tidak menyumbat pori-pori, dan bisa melarutkan kotoran dan minyak yang terperangkap di dalam pori-pori.
Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Dengan Minyak Zaitun:
Sebelum tidur pijat lembut minyak zaitun ke kulit wajah Anda, pusatkan pijatan pada area yang bermasalah. Lanjutkan memijat selama beberapa menit sampai Anda bisa merasakan bahwa pori-pori Anda benar-benar jenuh. Gunakan uap air panas untuk membuka pori-pori. Usap perlahan untuk menghilangkan minyak yang berlebih. Ulangi proses 1-2 kali sebelum membilas wajah dengan air dingin. Oleskan lapisan tipis minyak zaitun pada wajah dan biarkan selama minimal 15 menit sebelum tidur.

Sekian Tips Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Secara Alami dengan Baik dari saya. semoga informasi ini bisa membantu agan2 semua :))

0 komentar:

Post a Comment

 

Teknologi

Resources

Travel

niga mitaka